Sunday, November 26, 2017

24

Bertemu lagi di tanggal 26 November, hari dimana usia saya bertambah.

Well, nothing special happened today. Just a regular lazy Sunday yang dihabiskan dengan catch-up TV Series — The Punisher is highly recommended!! Oh ya, Mama kayaknya lupa hari ini anaknya ulang tahun...

Anyway, awalnya saya planning untuk menceritakan belated birthday trip tahun lalu ke Beijing, tapi apalah daya sepertinya belum ada tenaga. Huuu masa birthday trip tahun lalu belom diceritain sama sekali, terus udah mau birthday trip lagi?! Eh… :p

Di akhir post yang tiada faedahnya ini (well, ada sih: supaya rutin ngeblog aja tanggal 26 November haha), mari ditutup dengan doa di dalam hati… … … Aamiin.

Here's hoping for a great year ahead with abundance of opportunities! Cheers!

Cheers! 
p.s.: batal pasang foto yang megang gelas karena ternyata tangannya salah posisi… daripada dibilang norak mending ganti jadi yang digeletakin aja :))

Wednesday, November 22, 2017

Pengalaman Menagih Janji Harga Hotel Termurah

Setelah merayakan ulang tahun Ayah bulan Juli lalu dengan staycation di The Ritz-Carlton Mega Kuningan, saya jadi ketagihan untuk melakukan staycation lagi untuk merayakan sesuatu. Sekarang giliran Mama yang ulang tahunnya mau saya rayain. Dalam proses pencarian hotel tujuan, supaya hemat saya tetep cari hotel yang bagus tapi masih masuk di kantong. Jadilah saya baca-baca juga blog orang yang suka nginep dengan nukerin miles, karena kadang dengan bayar nginep pakai miles bisa jadi lebih murah loh daripada bayar langsung!

Four Seasons Hotel Jakarta - Executive Suite Twin Room
Four Seasons Hotel Jakarta - Executive Suite Twin Room

Kemudian ketemu lah tips dari blog Mas Bart (sok akrab) ini, yang summary-nya adalah dengan leverage fitur Best Price Guarantee yang ditawarkan hotel. Di blog-nya dia bilang bisa nginep di hotel mewah di Paris, Amsterdam, Dusseldorf, dan lain-lain dengan GRATIS! Wah, menarik banget deh kalo ada gratis-gratis gini. Sesuai namanya, fitur Best Price Guarantee ini dibuat oleh si penjual untuk meyakinkan pembelinya supaya beli aja lewat dia karena harga yang dikasih udah dijanjikan paling murah se-jagat raya (lebay – tapi beneran! Hahaha). Ada yang lebih murah? Buktiin ke penjualnya dan si pembeli akan dapet kompensasi.

Thursday, November 16, 2017

Exploring the Beauty of Central Europe

Walaupun sudah bertekad untuk tidak jalan-jalan lagi di tahun 2017 setelah menyelesaikan liburan dengan rute yang absurd (well, siapa coba yang dari Jakarta ke Athens tapi transitnya di Sydney dan Doha?!), ternyata saya hanyalah manusia biasa yang lemah akan godaan cuti bersama. Yes, liburan kali ini bukan karena tiket murah, melainkan lebih karena cuti bersama dalam rangka merayakan Idul Fitri. Tahun ini cuti bersama totalnya 5 hari kerja, sehingga setelah ditambah libur Idul Fitri sendiri (2 hari) dan weekend, total waktu libur yang ada adalah sepanjang 10 hari, dimulai dari tanggal 23 Juni (Jumat) sampai 2 Juli (Minggu).

Setelah sudah dapat waktu liburan, berikutnya adalah menentukan destinasi. Ini nggak terlalu susah karena saya masih pengen banget ke Eropa Tengah setelah membatalkan liburan ke sini di tahun 2015 karena harus masuk kerja. Rute-nya pun kurang lebih mirip dengan plan sebelumnya, yakni Praha – Vienna – Bratislava – Budapest. Kenapa? Karena destinasi ini terkenal dengan keindahan kotanya dan landmark-nya, pas banget dengan kesukaan saya. Visa Schengen juga udah nggak perlu urus lagi karena masih berlaku sampe 2021. Ahiy!

Hallstatt, Austria
Hallstatt, Austria

Menyadari bahwa periode tersebut merupakan peak season, saya nggak berharap banyak dengan tiket murah. Kalau nggak ada yang murah, ya udah nggak jadi liburan. Namun untungnya setelah utak-atik mesin pencarian dengan mode multi-city, saya menemukan tiket dengan rute Jakarta – Amsterdam dan Budapest – Jakarta seharga Rp10.2 juta dengan Qatar Airways. Masih 2x lebih mahal dari tiket promo Qatar Airways biasanya, tapi masih make sense, again, mengingat saya pergi di periode libur Lebaran.

ITINERARY